SelebritiClub.com, Jakarta Penyanyi muda Bunga Reyza tampil beda dalam mempromosikan single terbarunya berjudul “Tahu Diri”. Lagu ciptaan Dewi Dee Lestari itu tak hanya diluncurkan dalam format audio semata, tetapi dibungkus dengan cara unik yang terinspirasi dari serial drama Tiongkok, alias dracin.
Berbeda dari penyanyi lain yang mengandalkan teaser atau video klip konvensional, Bunga justru memproduksi drama pendek lima episode yang tayang eksklusif di akun TikTok miliknya. Konsep ini menjadi bagian dari kampanye musik yang segar dan menarik perhatian warganet.
Gagasan membuat dracin lokal tersebut ternyata muncul dari aktivitas Bunga Reyza berkunjung ke kantor label Sony Music Entertainment Indonesia. Di sana, ia kerap berdiskusi dan bertukar ide bersama tim kreatif yang kemudian menelurkan konsep promosi out of the box ini.
“Aku sering main ke kantor Sony, dan suka ngobrol sama kakak-kakak di sana. Dari situ kita diskusi dan akhirnya tercetus ide bikin dracin lokal,” kata Bunga Reyza melalui keterangan tertulisnya, Kamis (3/7/2025).
Tinggalkan Balasan