Jakarta –
Aktris sekaligus presenter Celine Evangelista diketahui sedang memperdalam agama Islam setelah memutuskan untuk menjadi mualaf. Pendakwah Umi Pipik menjadi orang yang membimbing bintang film Sosok Ketiga itu dalam perjalanan spiritualnya.
Pemilik nama asli Pipik Dian Irawati itu menceritakan soal bagaimana Celine Evangelista belajar agama. Dia mengutarakan hal-hal positif.
“Kalau dalam pandangan saya, dia antusias banget buat belajar,” kata Umi Pipik saat ditemui di Studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (21/8/2024).
Istri mendiang ustaz Jefri Al-buchori itu bisa merasakan antusiasme Celine Evangelista dari banyaknya pertanyaan yang dia ajukan selama belajar.
Umi Pipik saat berbincang dengan detikcom soal perjalanan spiritual Celine Evangelista pada Rabu (21/8/2024). Foto: Muhammad Ahsan Nurrijal/detikcom
|
“Sering kok, Celine itu banyak tanya, dia masih belajar juga, saya lihat dia salat, belajar agama, memang sedang antusias untuk belajar,” tutur Umi Pipik.
Meskipun begitu, mantan istri Stefan William itu masih malu-malu untuk mengikuti kajian besar. Celine kini lebih tertarik belajar agama secara privat.
“Oh iya besar sekali (kemauannya), bahkan dia minta private untuk pengajian karena kalau rame-rame dia masih minder untuk bertanya, makanya dia sering minta privat,” ujar Umi Pipik.
Dalam kesempatan yang sama, Umi Pipik berpesan pada Celine Evangelista.
“Belajar itu butuh kesabaran, belajar itu dengan cinta, dengan mencintai diri sendiri, bisa mengubah diri jadi lebih baik. Apapun harus dilakukan dengan dasar cinta,” pungkasnya.
Dirangkum dari pemberitaan terdahulu, Celine Evangelista memang sudah lama menunjukkan ketertarikan belajar Islam. Sejak tahun 2019 dia tampil berhijab di beberapa acara dan aktif mengungkapkan kenyamanan dalam mengenakan kerudung.
Celine juga sering tertangkap kamera mengikuti pengajian dari berbagai tokoh agama. April 2022 dia tampak di antara jamaah pengajian Ustaz Riza Muhammad. Ini kemudian jadi pemicu spekulasi soal dirinya jadi mualaf. Di tahun yang sama dia kemudian membenarkan status pindah keyakinan tersebut.
Meski begitu, pemeran film Ruqyah itu memilih tertutup soal alasannya jadi mualaf. Selain hidayah dan keyakinan, dia juga menyebut ada faktor kenyamanan dan kedamaian secara personal.
Lihat juga Video ‘Abidzar Minta Egy Maulana Jaga dan Tuntun Kakaknya’:
[Gambas:Video 20detik]
(ahs/aay)