Jakarta –
Kakak beradik Fadly Faisal dan Fuji mendatangi Polres Metro Jakarta Barat didampingi kuasa hukumnya, Sandy Arifin, untuk dimintai keterangan tambahan soal dugaan penggelapan yang diduga dilakukan oleh mantan manajer Fuji, Batara, senilai Rp 1,3 miliar. Fadly disebut orang yang mengenalkan Fuji dengan Batara.
Dalam pemeriksaan kali ini, penyidik berfokus meminta keterangan pada Fadly Faisal. Bintang film Kereta Berdarah itu menyampaikan apa saja yang ia ketahui soal Batara.
“(Ditanya oleh penyidik) soal aku kenal Batara atau nggak, terus transfer, terus nominal berapa, cuma konfirmasi aja. Terus soal kedekatan Fuji sama Batara awalnya bagaimana,” kata Fadly Faisal saat ditemui di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (6/8/2024).
Mengenai nominal kerugian, masih sama seperti sebelumnya, yaitu Rp 1,3 miliar yang diduga digelapkan oleh Batara.
“Masih dinominal yang sama seperti kemarin, Fadly hanya menguatkan keterangan dari Fuji, hanya beberapa pertanyaan aja,” tutur Sandy Arifin.
Sampai saat ini, Fuji belum dipertemukan dengan mantan manajernya setelah ditangkap. Fuji sudah menutup pintu mediasi terhadap mantan manajernya.
“Nanti dipertemukan di persidangan karena dari klien kami juga tidak ada lagi mediasi atau perdamaian. Kita akan mengawal proses hukum ini sampai ke pengadilan,” terang Sandy Arifin.
“Nanti kalau sudah berjalan semua yang diperiksa disini termasuk Fadly dan Fuji nanti akan hadir di persidangan untuk memperkuat semua keterangan yang disampaikan di BAP di Polres,” pungkasnya.
Batara sebenarnya bukan orang yang baru di lingkungan Fuji. Fuji mengenal Batara dari Fadly Faisal. Dari perkenalan itu hubungan Fuji dengan Batara bekerja sama secara profesional.
(ahs/pus)