Jakarta –
Selebritas Marissya Icha dan Fitri Salhuteru ikut bangga karena brand lokal Indonesia makin banyak yang eksis di New York Fashion Week the Shows. Pada 2025 mereka juga bakal ikut andil dan eksis di New York Fashion Week the Shows.
Sebagai pegiat fashion, Marisya Icha bangga dan bersyukur brand Indonesia semakin terkenal di pasar internasional.”Dari segitu fashion alhamdulillah masih sukai diminati, nggak banyak bisa kesempatan berjalan di NYFW. Alhamdulillah aku bisa berjalan, aku bersyukur,” kata Marissya Icha ditemui di Kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Jumat (30/8/2024).
Influencer dan selebgram itu belum bisa membayangkan bagaimana suasana. Marissya Icha bakal menjadi muse salah satu brand dari Indonesia yang bakal eksis di NYFW the Shows.
“Setiap tahun aku bawa brand yang beda-beda, mudah-mudahan minta doanya dilancarkan agar brand Indonesia bisa lebih berkembang, go international ke luar negeri,” harapnya.
Brand yang bakal eksis di NYFW 2025, yakni Aden, Alleira Batik X UC Silver By Adith, Fimela X Sroja, Hengki Kawilarang, BT Trusmi by Sally Giovanny, Seyvia Charis X Rianty Batik, dan Jewelry by Semar Nusantara.
Sementara itu, Fitri Salhuteru akan membawa brand fashion miliknya, yakni Fimela. Dia menceritakan, koleksi yang dibawa olehnya ke NYFW the Shows adalah hasil dari UMKM Indonesia. Ini adalah pertama kalinya Fitri Salhuteru berpartisipasi dalam event besar ini.
“Koleksi khusus ini semua berdasarkan UMKM Indonesia, pengerajin Indonesia yang terbaik, kualitasnya terbaik,” kata Fitri Salhuteru.
Fitri Salhuteru saat ditemui di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, pada Jumat (30/8/2024). Foto: Febriyantino/detikcom
|
“Saya lebih melihat semangat kita bertiga; kita anak bawang, tapi kita berani berangkat ke New York Fashion Week bersama-sama,” ungkapnya.
Sebagai pemerhati fashion, Fitri Salhuteru mengaku kini banyak mengagumi kualitas brand lokal yang nggak kalah keren dari brand internasional. “Dulu kita sangat mengagumi brand luar, sekarang saya lihat semarak banget, teman-teman yang bikin baju, tas, sepatu, sudah dipakai kita semua,” kata Fitri.
Indonesia juga turut mengirimkan perwakilannya untuk berpartisipasi lewat grup Indonesia Now. Dimana salah satunya ada nama make up artis kondang, Indah Aini yang ditunjuk sebagai Beauty Director.
Perannya Beauty Director, yaitu mulai dari berkomunikasi dengan para designer, menyusun mood board makeup, serta mengembangkan, dan mengarahkan tema makeup yang sesuai dengan visi koleksi desainer dalam menciptakan look harmonis. Beauty Director juga akan memperkuat pesan koleksi mereka yang tampil di NYFW the Shows ajang bergengsi Internasional.
Indah Aini akan menjadi Beauty Director dari Indonesia Now di New York Fashion Week. Foto: Febri/detikHOT
|
“Makeup di NYFW 2024 fokus pada tampilan kulit yang segar dan bercahaya. Kami menggunakan foundation ringan untuk efek dewy tanpa cakey, teknik kontur subtle, dan penataan alis alami. Eye shadow netral atau shimmer lembut, maskara untuk volume natural, dan bibir dengan warna nude, peach, atau pink pastel akan mendominasi,” kata Indah Aini menjelaskan bocoran konsep makeup yang akan dia terapkan di NYFW the Shows.
(pus/wes)