Penulis: admin

  • Ini Waktu yang Sulit Untukku

    Ini Waktu yang Sulit Untukku




    Jakarta

    Kimberly Ryder akhirnya buka suara soal permasalahan rumah tangganya dengan Edward Akbar. Kimberly mengatakan saat ini belum banyak yang bisa dibicarakan olehnya.

    Bintang film Bangsal Isolasi itu ternyata sudah lebih dulu melaporkan suami dengan dugaan penggelapan mobil ke Polres Jakarta Selatan pada 29 Juni 2024. Pada 12 Juli 2024, Kimberly diketahui menggugat cerai Edward Akbar di Pengadilan Agama Jakarta Pusat.

    “Tetap ya mengarah ke situ ya. This is the only statement that I’m gonna say, ya,” kata Kimberly Ryder ditemui di Gala Premier Film Bangsal Isolasi, Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (18/7/2024).


    Kimberly Ryder mengakui ini adalah masa-masa dirinya melewati waktu yang sangat sulit. Sebagai ibu, Kimberly memohon pengertian untuk mejaga privasi anak-anaknya.

    “Saat ini lagi melewati hal ini dam memang ini it’s a difficult time for me. Terima kasih, tolong privasinya tolong di-respect. Apalagi aku kan ada anak kecil juga dan mohon maaf,” ungkapnya.

    Saat ini Kimberly Ryder masih menunggu dan menjalani prosesnya. Kimberly Ryder memohon doa agar semua diberikan kelancaran.

    “Aku belum bisa kasih statement yang gimana-gimana karena masih on going process, semuanya sudah saya serahkan ke lawyer juga. Pokoknya as usual, minta doanya saja supaya semuanya lancar. Sudah ya. Thank you so much,” tutup Kimberly Ryder.

    (pus/dar)



    Artikel aslinya

  • Duka Jennifer Coppen Atas Meninggalnya Sang Suami

    Duka Jennifer Coppen Atas Meninggalnya Sang Suami



    Duka Jennifer Coppen Atas Meninggalnya Sang Suami



    Artikel aslinya

  • Kimberly Ryder soal Polisikan Suami: Ini Masa-masa Tersulit Buat Aku

    Kimberly Ryder soal Polisikan Suami: Ini Masa-masa Tersulit Buat Aku



    Kimberly Ryder soal Polisikan Suami: Ini Masa-masa Tersulit Buat Aku



    Artikel aslinya

  • Anji Ungkapkan Hal Manis Ini untuk Wina Natalia Usai Cerai

    Anji Ungkapkan Hal Manis Ini untuk Wina Natalia Usai Cerai




    Jakarta

    Musisi Anji Manji dan Wina Natalia resmi diputus cerai pada hari ini oleh Majelis Hakim Pengadilan Agama Cibinong. Anji memberikan ucapan manis untuk Wina Natalia.

    Dalam akun Instagram pribadinya, Anji mengunggah kolase foto kebersamaan dengan Wina Natalia. Anji berterima kasih untuk 12 tahun kehidupan bersama.

    Terima kasih untuk 12 tahun ini, @winatalia. Mulai hari ini hingga selamanya, kita akan terus menjadi keluarga,” janji Anji dalam caption unggahannya yang dilihat, Kamis (18/7/2024).


    Wina Natalia merespons unggahan Anji. Wina Natalia berkomitmen dengan Anji tetap kompak mengurus anak-anak mereka.

    Gagal sebagai pasangan tapi harus bisa kompak sebagai orang tua selamanya,” ungkap Wina Natalia.

    Putusan cerai Anji dan Wina Natalia dibacakan secara online. Hal tersebut diungkapkan oleh Humas Pengadilan Agama Cibinong, Dadang Karim.

    “Dibaca dalam persidangan e-litigasi yang pokoknya ammarnya mengabulkan gugatan penggugat kemudian menjatuhkan talak satu terhadap tergugat Erdian Aji Prihartanto penggugat Wina Natalia jadi artinya perceraian yang dimintakan oleh Wina Natalia dikabulkan oleh Majelis Hakim,” kata Dadang Karim saat ditemui di Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat, Kamis (18/7/2024).

    Dalam putusan yang sama, majelis hakim memutuskan untuk menyerahkan hak asuh anak ke tangan Wina Natalia. Musisi berusia 45 tahun itu juga berkewajiban untuk memberi nafkah pada kedua anaknya dan nafkah iddah serta mut’ah untuk Wina Natalia.

    “Karena dua orang anak ya. Menghukum tergugat untuk memberikan nafkah kedua orang anak Rp 80 juta per bulan dengan kenaikan 10 persen setiap tahunnya,” terang Dadang Karim.

    “Nafkah iddah dibayarkan menjadi kewajiban tergugat agar dibayarkan pada penggugat sebesar Rp 210 juta, mut’ahnya Rp 300 juta ini berdasarkan kesepakatan mereka di dalam mediasi yang diambil alih tentang angka-angkanya, yang diambil alih oleh majelis hakim menjadi putusan,” pungkasnya.

    Simak Video ‘Anji dan Wina Natalia Resmi Bercerai’:

    [Gambas:Video 20detik]

    (pus/dar)



    Artikel aslinya

  • Dali Wassink, Suami Jennifer Coppen Meninggal Usai Kecelakaan Tunggal Motor

    Dali Wassink, Suami Jennifer Coppen Meninggal Usai Kecelakaan Tunggal Motor




    Jakarta

    Suami Jennifer Coppen, Dali Wassink, meninggal dunia pada Kamis (18/7/2024). Dali meninggal dunia pada usia 22 tahun.

    Beredar di media sosial, seorang pengendara motor tergeletak di jalan Sunset Road, Seminyak, Bali. Pengendara motor itu diduga adalah Dali Wassink.

    Kasat Lantas Polresta Denpasar, Kompol I Made Teja Dwi Permana, membenarkan soal kecelakaan yang dialami Dali Wassink.


    “Iya benar (korban kecelakaan atas nama Dali Wassink),” katanya kepada detikcom melalui sambungan telepon.

    Dali Wassink dikatakan kecelakaan motor sekitar pukul 2 pagi. Dali Wassink mengendarai motor seorang diri dan menabrak pembatas jalan.

    “Terjadi kecelakaan di jalan Sunset Road, korban mengendarai sepeda motor sendirian kemudian menabrak pembatas jalan. Dari keterangan saksi-saksi di TKP tidak ada kendaraan lain selain kendaraan korban,” jelasnya.

    Dali Wassink sempat dievakuasi ke salah satu rumah sakit. Namun, nyawa Dali Wassink tak bisa diselamatkan.

    Jennifer Coppen mengunggah kabar duka tersebut dalam Instagram Story akun pribadinya. Dali Wassink meninggal dunia pada Kamis (18/7/2024).

    “Innalillahiwainnailaihirojiun
    Telah berpulang ke rahmatullah suami tercinta saya “Yitta dali wassink” pada hari Kamis jam 02.20 WITA,” tulis Jennifer Coppen.

    Jennifer Coppen dan Dali Wassink diketahui tinggal di Bali bersama putri semata wayang mereka. Jennifer Coppen mengungkapkan kesaksian Dali Wassink adalah sosok suami dan ayah yang baik.

    “Seperti yang kita tahu papa dali adalah orang yang ceria, baik, sopan, dan disayani oleh semua orang. Dia selalu belajar untuk menjadi ayah yang baik untuk kamari, suami yang baik untuk saya dan anak yang baik untuk kedia orang tuanya. Kami semua mencintai dali, tapi nyatanya Allah lebih sayang almarhum papa dali,” ungkap Jennifer Coppen.

    (pus/wes)



    Artikel aslinya

  • Stray Kids Isi OST Film Deadpool & Wolverine : Okezone Celebrity

    Stray Kids Isi OST Film Deadpool & Wolverine : Okezone Celebrity


    Marvel Studios Gaet Stray Kids Isi OST Film Deadpool & Wolverine. (Foto: JYP Entertainment)

    LOS ANGELES – Marvel Studios menjadikan lagu Slash dari Stray Kids sebagai salah satu OST dalam film Deadpool & Wolverine. Lagu itu akan menjadi satu dari total 18 OST yang akan mengiringi film tersebut.

    Selain Slash, ada beberapa lagu populer lainnya yang dipakai Marvel Studios dalam film tersebut. Dari Bye Bye Bye (NSYNC), I’m With You (Avril Lavigne), Iris (Goo Goo Dolls), hingga Good Riddance (Green Day). 

    Sebelum Marvel Studios mengumumkan Slash menjadi OST Deadpool & Wolverine, JYP Entertainment sebenarnya sudah membocorkan hal tersebut lewat foto pertemuan Bang Chan dan Felix Stray Kids dengan Ryan Reynolds dan Hugh Jackman. 

    Marvel Studios Gaet Stray Kids Isi OST Film Deadpool and Wolverine. (Foto: Marvel Studios)
    Marvel Studios Gaet Stray Kids Isi OST Film Deadpool and Wolverine. (Foto: Marvel Studios)

    Dalam unggahan di X pada 5 Juli 2024, akun resmi Stray Kids membagikan foto keempatnya dengan caption berbunyi. “Perkenalkan Ryan & Hugh. Kami enggak sabar membagikan kabar luar biasa untuk kalian. Jadi, stay tuned!”

    Pertemuan itu terwujud setelah Ryan beberapa kali terlibat interaksi dengan Stray Kids di media sosial. Sang aktor menyadari keberadaan Felix cs setelah mereka menyuguhkan konsep Deadpool saat tampil di Kingdom: Legendary War, pada 2021.

    Lagu Slash dan OST lainnya akan resmi dirilis pada 24 Juli 2024. Sementara film Deadpool & Wolverine mulai tayang di bioskop, pada 26 Juli mendatang.*

    (SIS)

    Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Selebriticlub hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya



    Artikel Aslinya

  • Jawaban Salshabilla Adriani Soal Momongan Usai Menikah dengan Ibrahim Risyad

    Jawaban Salshabilla Adriani Soal Momongan Usai Menikah dengan Ibrahim Risyad




    Jakarta

    Artis Salshabilla Adriani telah menjadi istri dari rekan seprofesinya, Ibrahim Risyad. Bintang film Ritual itu lalu ditanya soal momongan.

    Salshabilla mengaku tak mau buru-buru untuk memiliki anak. Ia ingin menikmati waktu lebih dulu menjadi pengantin baru dengan Ibrahim.

    “Rencana nikmatin dulu sih, tapi kalau sudah dipercaya sama Allah ya alhamdulillah saja,” ujarnya saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, kemarin.


    Mantan personel girlband Elovii itu juga tak menargetkan berapa banyak anak yang mau dipunya. Ia menyerahkan hal itu kepada Tuhan.

    “Sedipercayanya saja. Apa saja yang penting sehat,” tuturnya.

    Salshabilla Adriani merasakan bahagia seusai resmi menikah dengan Ibrahim Risyad. Ia memang punya cita-cita menikah muda.

    “Ya karena pernah ada cita-cita pengin menikah di usia segini (23 tahun), terus ikhtiarnya dari awal menikah, dan ternyata meminta sama Allah dikasihnya sekarang, jadi ya alhamdulillah saja sih,” katanya.

    Salshabilla Adriani menyebut persiapan menikah dengan Ibrahim Risyad sudah dilakukan setahun. Tapi saat lamaran dan menuju akad memang singkat.

    “Iya memang mau serius. Karena nggak lama, setelah proposal, lamaran, jeda 2 minggu akad,” pungkasnya.

    (mau/dar)



    Artikel aslinya

  • Sakit saat Syuting, Indro Warkop Sebut 'Kang Mak' Film Terberat

    Sakit saat Syuting, Indro Warkop Sebut 'Kang Mak' Film Terberat



    Sakit saat Syuting, Indro Warkop Sebut ‘Kang Mak’ Film Terberat



    Artikel aslinya

  • Profil Shakira Clash of Champions Calon Dokter yang Diduga Keturunan Nabi Muhammad SAW

    Profil Shakira Clash of Champions Calon Dokter yang Diduga Keturunan Nabi Muhammad SAW



    Jakarta, Insertlive

    Sosok Shakira Amirah peserta Clash of Champions disorot baru-baru ini.

    Shakira menjadi perhatian setelah dinilai mengejek rekannya Axel, Maxwell dan Sandy yang senang melakukan siaran langsung TikTok.

    Wanita berhijab itu menegur ketiga rekannya itu dengan menyinggung kata autis.


    “Kalian bisa nggak, kalau di depan aku bersosialisasilah sama aku, emang ketemu aku 24 jam? Jangan kayak anak autis gitu lo,” kata Shakira.

    Lalu seperti apa sosok Shakira Amirah, calon dokter yang diduga keturunan Nabi Muhammad saw?

    Profil Shakira Clash of Champions

    Shakira Amirah adalah mahasiswi Kedokteran Universitas Indonesia yang diketahui memiliki IQ 143.

    Pada usianya yang masih amat muda, Shakira sudah membuat 13 jurnal penelitian yang terindeks di Scopus.

    Pada 2023 lalu, Shakira dinobatkan sebagai Mahasiswa Berprestasi atau Mapres UI 2023 setelah sempat meraih Mapres Fakultas Kedokteran.

    Shakira juga pernah meraih juara pertama Educational Video in Atma Cordis Ilmiah 2021, Juara pertama OIM FKUI Scientific Essay, juara kedua International Scientific Paper ONESCO 2021, dan juara kedua Literature Review DIMSCO 2021.

    Ia juga menerima beasiswa unggulan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia dan pernah menjadi delegasi 73rd Sessions of World Health Organization (WHO) RC WPRo 2023 di Manila, Filipina.

    Atas prestasinya itu, Shakira bergabung di Asian Medical Students Association (AMSA) International. Shakira juga menjadi peneliti magang di Medical Education IMERI.

    Melihat dari parasnya, Shakira Amirah disebut memiliki darah Arab di garis keturunannya.

    Calon dokter itu juga diduga keturunan langsung Nabi Muhammad saw. Hal itu gegara informasi dari bio Instagram Shakira yang menuliskan marga Al-Muhdhor.

    (agn/nap)




    Tonton juga video berikut:






    Artikel aslinya

  • Suami Jennifer Coppen Meninggal Dunia karena Kecelakaan Motor

    Suami Jennifer Coppen Meninggal Dunia karena Kecelakaan Motor



    Suami Jennifer Coppen Meninggal Dunia karena Kecelakaan Motor



    Artikel aslinya